HOMESCHOOLER Mom

Foto saya
a mom of homeschool twinnies (boy and girl), an ex architect, a lecturer, a crafter, and a children book's author and illustrator. loves drawing, crafting, illustrating, making pretty things..

Hi there...

Thanks so much for taking time out of your day to stop by my little space! i am happy to share my daily activities (homeschooling, green living, writing, ilustrating & crafting) and hope you enjoy it...

-Dini-

dkwardhani@yahoo.com



Minggu, 24 Mei 2015

Belajar Berkebun Sayur

Setelah ekskursi ke Glintung Go Green - 3G , juga melihat postingan mbKristien Yuliarti yang tiap hari panen sayur di Omah Hijau, dan gara-gara mb Diyah Rahmawati Wicaksana Ningtyas yang di rumahnya selalu tersedia sayur organik jadi ketularan juga bercucok tanem 

Aslinya masih pemula banget, wong ndak pernah megang cetok dan tanah selama ini grin emotikon Berbekal sedikit nasehat dari mb Diyah, kompos hasil takakura kreasi Omah Hijau, plus limpahan biji-biji sayur mayur pemberian kawan-kawan ini ditambah taburan bumbu nekad, mulailah saya terjun bebas membuat sendiri kebun sayur sederhana ini.

Alhamdulillah jadi banyak belajar, antara lain belajar bersabar menyemai biji sayur dan merawat sampai tumbuh, belajar mengatasi hama, juga belajar berdamai dengan para cacing dan serangga, belajar menyapa dan menyayangi pada dedaunan hijau dan belajar mengenali kebutuhan setiap jenis tanaman yang ada.





Tapi memang betul kata teman-teman yang demen berkebun, rasanya hepiii beraaat saat bisa memetik hasil kebun sendiri yang insyaAllah aman dan terjamin bebas pestisida ini. Minum green smoothies dengan sayur hasil kebun sendiri rasanya kok jadi beda ya? lebih seger dan renyah (apa perasaan saya aja :D)
“Tidaklah seorang muslim menanam pohon, tidak pula menanam tanaman kemudian pohon/ tanaman tersebut dimakan oleh burung, manusia atau binatang melainkan menjadi sedekah baginya.” (HR. Imam Bukhari hadits no.2321)
Kalau ada yang mau bagi-bagi biji dengan senang hati saya terima 



1 komentar:

  1. Iaaa pas panen itu senang banget ^^ tapi kalau sayurnya diserang hama bikin patah hati banget, seperti anak sendiri lagi sakit

    BalasHapus

you might also like these stories

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...