Belajar ngga harus mahal, ngga harus ribet, ngga harus yang susah-susah ^^ tapi belajar harus menantang dan juga menyenangkan.
Selama 2 hari ini anak-anak utak atik MS Visio 2007.
Eh apaan itu Visio? Visio ituuu temennya MS Word, MS Powerpoint, MS Excel jadiiii masih satu keluarga MS OFFICE grin emotikon
Biasanya kalau install MS Officenya lengkap pasti ada Visio.
Kebetulan di Visio ada banyak sekali template mulai bikin 3D kota, interior, instalasi listrik, diagram, jadwal harian dan lain lain. Anak-anak bisa lho menggunakannya karena icon-iconnya sudah tersedia sehingga mereka tinggal assembly saja.
Nah, sisi kreatifnya tentunya pada saat mereka memadumadankan berbagai icon sehingga jika dirangkai bisa menghasikan sebuah kota meskipun sederhana. Anak-anak bisa belajar tentang skala, lingkungan, elemen kota, pengelempokan benda dan banyak lagi.
Buat kami ini alternatif yang menyenangkan selain minecraft, soalnya minecraft nagih banget dan spek komputernya harus tinggi (RAM dan VGA cardnya). Kalau visio filenya kecil dan softwarenya juga ringan.
Btw, mana yang karya Radit mana yang karya Keni ya? bisa nebak ngga?grin emotikon
#ibuaditdankeni #homeschooling #pendidikanrumah #pembelajarmandiri#karyaradit #karyakeni
Tidak ada komentar:
Posting Komentar